Liputandelapan8.com, Jakarta – Mbappe Tertunduk Lesu Saat Kalah Lawan Newcastle, PSG dihajar Newcastle United 1-4 di Liga Champions. Ketika laga tuntas, Kylian Mbappe jadi pemain pertama yang meninggalkan lapangan! Newcastle United vs PSG berlangsung di St James Park dalam matchday kedua Liga Champions Grup F, Kamis (5/10) dini hari WIB. Tuan rumah menang telak 4-1.
Empat gol Newcastle United dibagi rata oleh Almiron, Burn, Longstaff, dan Schar. Gol hiburan Paris Saint-germain (PSG) dicetak oleh Lucas Hernandez. Dilansir dari Sport Bible, tertangkap kamera sang bintang PSG, Kylian Mbappe yang tertunduk lesu ketika peluit akhir dibunyikan. Dan Mbappe langsung ngeloyor pergi dari lapangan!
Mbappe jadi pemain pertama yang keluar dari lapangan
Kylian Mbappe jadi pemain pertama yang keluar dari lapangan, setelah bersalaman dengan beberapa rekannya dan juga tim lawan. Beberapa pemain PSG masih berjalan ke arah tribun suporter untuk memberikan penghormatan, kalau Mbappe langsung masuk ke ruang ganti.
Kylian Mbappe mati kutu di laga Newcastle vs PSG. Mbappe cuma lepas satu tembakan, itu pun tidak mengarah ke gawang.
Mbappe, yang menjadi harapan di lini depan PSG, sama sekali tidak berkutik. Dia malah cuma bisa melepaskan satu tembakan dan itu dari luar kotak penalti pada menit ke-84, namun tak mengarah ke gawang.
Newcastle memang benar-benar bisa meminimalisir pergerakan Mbappe di sepertiga akhir. Berdasarkan data Whoscored, pria asal Prancis itu malah cuma bisa bikin enam sentuhan di kotak penalti Newcastle dan itu tidak benar-benar sangat dekat ke gawang.
Kekalahan ini membuat PSG turun ke posisi kedua klasemen Grup F dengan tiga poin. Newcastle ada di puncak dengan empat angka.
Mbappe ditempatkan oleh pelatih Luis Enrique untuk berdiri di belakang Goncalo Ramos, dalam skema 4-2-3-1. Mbappe tampak frustrasi.
Meski begitu, PSG masih berada di posisi kedua Grup F Liga Champions sementara dengan tiga poin di bawahnya Newcastle dengan empat poin. Milan di posisi ketiga dengan dua poin dan Dortmund di posisi buncit dengan satu poin.