MU Tumbang Melawan Bayern Munich

MU Tumbang Melawan Bayern Munich

Liputandelapan8.com, Jakarta – MU Tumbang Melawan Bayern Munich, Manchester United tersingkir dari Liga Champions usai kalah 0-1 dari Bayern Munich. MU finis sebagai juru kunci di Grup A. Laga MU vs Bayern di matchday 6 di Grup A Liga Champions digelar di Old Trafford, Rabu (13/12) dini hari WIB. Ini jadi laga wajib menang untuk Setan Merah.

Butuh kemenangan untuk lolos, MU justru kalah dari Bayern. Gol Kingsley Coman mengubur harapan MU untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Akibat kekalahan ini, MU terbenam di dasar klasemen Grup A Liga Champions dengan empat poin dari enam pertandingan. Pasukan Erik ten Hag itu cuma menang satu kali, imbang satu kali, dan kalah empat kali.

Sementara itu, Bayern Munich nyaman di puncak klasemen. Die Roten mengumpulkan 14 poin hasil dari empat kemenangan dan dua hasil imbang.

MU Tumbang Melawan Bayern Munich
MU Tumbang Melawan Bayern Munich

Jalannya Pertandingan

Bayern tampil cukup dominan pada menit-menit awal babak pertama. Sementara MU lebih banyak menunggu kesempatan untuk menyerang balik. Luke Shaw mendapat cukup ruang dan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Bola bisa diantisipasi Manuel Neuer dan menghasilkan sepak pojok untuk MU.

Bayern mengancam lewat pergerakan Jamal Musiala. Musiala menggiring bola hingga ke kotak penalti MU, tapi barisan belakang tim tuan rumah bisa menghalau ancaman. MU memberi sinyal positif pada awal babak kedua. Beberapa serangan yang dibangun tuan rumah menghasilkan peluang.

MU membangun serangan lewat Aaron Wan-Bissaka yang kemudian mengoper kepada Bruno Fernandes. Namun penyelesaian akhir Fernandes masih melambung di atas gawang Bayern. Percobaan Fernandes pada menit ke-55 kembali belum membuahkan hasil. Kali ini tendangan mendatarnya melebar dari gawang.

Bayern membobol gawang MU pada menit ke-70 lewat Kingsley Coman. Coman menerima bola terobosan dari Harry Kane dan kemudian melepaskan tembakan untuk menjebol gawang MU. MU kesulitan menciptakan peluang bersih untuk membalas gol Bayern. Tim tamu pun mampu mempertahankan keunggulannya hingga pertandingan usai.

Susunan Pemain

Manchester United: Andre Onana; Diogo Dalot, Harry Maguire (Evans 40′), Raphael Varane (Mainoo 80′), Luke Shaw (Wan-Bissaka 46′); Sofyan Amrabat, Scott McTominay; Antony (Pellistri 75′), Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho (Mejbri 74′); Rasmus Hojlund

Bayern Munich: Manuel Neuer; Noussair Mazraoui (Laimer 46′), Dayot Upamecano, Kim Min-jae, Alphonso Davies; Leon Goretzka, Joshua Kimmich; Leroy Sane (Guerreiro 90′), Jamal Musiala (Mueller 67′), Kingsley Coman (Tel 77′); Harry Kane

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *