Keena FIFTY FIFTY Ngaku Dihasut

Liputandelapan8.com, Jakarta – Keena FIFTY FIFTY Ngaku Dihasut, grup KPop FIFTY FIFTY viral di TikTok dengan lagunya yang berjudul ‘Cupid’. Namun, selama beberapa bulan terakhir, personel FIFTY FIFTY terlibat masalah hukum dengan agensinya ATTRAKT, karena menjadi korban cuci otak produser ‘Cupid’. Konflik FIFTY FIFTY dan agensinya ATTRAKT bermula pada 26 Juni. Di mana keempat personelnya, Aran, Sio, Saena, dan Keena sepakat untuk mengajukan penangguhan kontrak melalui kuasa hukum.

CEO ATTRAKT, Jeon Hong Joon dituding tidak membuat jadwal yang disesuaikan dengan kondisi kesehatan FIFTY FIFTY. Para personel juga mendesak upah mereka yang belum dibayar setelah 7 bulan debut.

Keena FIFTY FIFTY Ngaku Dihasut
Keena FIFTY FIFTY Ngaku Dihasut

CEO ATTRAKT menganggap pihak Warner Music Korea telah menghasut personel FIFTY FIFTY

Di sisi lain, CEO ATTRAKT menganggap pihak Warner Music Korea telah menghasut personel FIFTY FIFTY untuk hengkang. Setelah lagu ‘Cupid’ viral, ATTRAKT memang melakukan kerjasama dengan label itu untuk mempromosikan mereka secara global.
ADVERTISEMENT

Hingga akhirnya pada 17 Oktober, salah satu personel FIFTY FIFTY, Keena memutuskan untuk mencabut gugatan tersebut. Dia menemui CEO ATTRAKT, Jeon Hong Joon sambil menangis dan meminta maaf. Keena berharap dapat kembali ke agensi lamanya.

Dalam pernyataan resminya, CEO ATTRAKT mengatakan bahwa Keena FIFTY FIFTY tampak lelah secara fisik dan mental akibat pertarungan hukum selama berbulan-bulan. Dia menyuruh Keena beristirahat dan meluangkan waktu untuk introspeksi diri.

Jeon Hong Joon pun mengapresiasi Keena yang membuat langkah berani, dan menyambutnya kembali ke ATTRAKT.

Setelah kembali ke agensi yang membesarkan namanya, Keena FIFTY FIFTY menjalani wawancara dengan Dispatch.

Keena mengungkap bahwa Ahn Sung Il, produser ‘Cupid’ yang memegang persentase tertinggi untuk royalti lagu mereka, telah mencuci otak FIFTY FIFTY.

Ahn Sung Il menyebut bahwa dialah yang memegang andil terbesar di balik kesuksesan FIFTY FIFTY hingga bisa memasuki tangga lagu Billboard, meskipun berasal dari agensi kecil yang baru dirintis.

Keena mengatakan bahwa Ahn Sung Il menunjukkan isi chatnya dengan CEO ATTRAKT

Untuk diketahui, lagu ‘Cupid’ milik FIFTY FIFTY mencetak sejarah sebagai lagu grup KPop wanita terlama yang menduduki Billboard, bahkan mengalahkan BLACKPINK.

“Aku membesarkan kalian. Aku menempatkan kalian di Billboard. Dan aku menggarap produksi video klip kalian dengan uangku. CEO Jeon Hong Joon bahkan tidak tertarik dengan kalian. Dia hanya memikirkan uang investasi. Investasi itu hanyalah utang. Kalian harus membayarnya kembali,” demikian pernyataan Ahn Sung Il kepada personel FIFTY FIFTY, seperti dilansir dari Dispatch.

Lebih lanjut, Keena mengatakan bahwa Ahn Sung Il menunjukkan isi chatnya dengan CEO ATTRAKT. Di mana Jeon Hong Joon mengeluhkan soal biaya produksi video klip harus menggunakan uang pribadinya dulu. Sehingga personel FIFTY FIFTY merasa cemas dengan nasib mereka di ATTRAKT.

Ahn Sung Il juga menyinggung soal tawaran investasi dari beberapa perusahaan besar, seperti CJ ENM dan Kakao, untuk ATTRAKT. Namun produser lagu ‘Cupid’ itu menelepon ayah Keena dan mengatakan investasi itu justru akan menjadi hutang bagi putrinya.

Sejak awal debut FIFTY FIFTY, publik telah menaruh simpati kepada CEO ATTRAKT yang rela menjual mobilnya dan makan makanan murah untuk menutupi biaya produksi album. Jeon Hong Joon mengaku tidak terpikir lagu ‘Cupid’ akan menembus Billboard dan menjadi tren TikTok karena tidak punya budget untuk pemasaran global.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *